Songsong MTQ Ke 20 Tingkat Kota Bekasi, Kecamatan Bekasi Selatan Intens Gelar Pembinaan
GerbangPatriot – Dalam rangka menghadapi ajang Musabaqoh Tilawatil Quran ke- 20 Tingkat Kota Bekasi 2018, sejumlah pihak menggelar persiapan. Salah satunya adalah pihak Kecamatan Bekasi Selatan.
STK Tingkat Kota Bekasi sendiri, menurut jadwal akan digelar pada 25 hingga 27 September 2018 mendatang.
Mewakili Kecamatan bekasi selatan, Zaenal Arifin Satiawan selaku Kasi Kesos mengatakan, kegiatan pembinaan dan pelatihan yang dilakukan pihaknya, dimaksudkan untuk menyaring bibit-bibit unggul yang nantinya mewakili Kecamatan Bekasi Selatan.
“Kita perkuat lagi hapalannya. Kita perkuat lagi bacan-bacanya terutama di tilawa, karena itu ada lagunya, yang paling paham tentu dewan juri dan pembina yang lebih mengerti. Kalau saya hanya memfasilitasi saja,” ujarnya.
Ditambahkan Zaenal, kegiatan yang digelar, selain sebagai bentuk persiapan dan pembinaan, juga merupakan ajang seleksi peserta atau kontingen yang nantinya mewakili Kecamatan Bekasi Selatan.
“Pembina yang lebih paham siapa yang nanti akan bisa tampil atau mewakili Kecamatan Bekasi Selatan. Kalo untuk jumlah pesertanya minimal 16 orang terbagi menjadi dua yaitu, 8 orang putra dan 8 orang putri yang akan ditunjuk menjadi wakil Bekasi Selatan,” terangnya.
Disinggung soal target, dikatakan Zaenal, pihaknya tidak terlalu menargetkan untuk meraih juara pertama.
“Kalau harapan jelas juara pertama. Namun kita juga sadar, ada perwakilan kita yang baru petamakali mengikuti ajang MTQ Tingkat Kota Bekasi, rasa gugup atau grogi itu sudah pasti. Untuk itulah kita intens lakukan pembinaan. Soal hasil, minimal kita telah berusah menampilkan yang terbaik,” tandasnya.
Zaenal menjelaskan, dalam ajang MTQ, untuk usia peserta, biasnya
tergantung dari cabang yang diikuti.
“Ada yang 1 jus itu maksimal umurnya 15 tahun, 5 jus, 10 jus, 20 jus 30 jus, itu maksimal Umur 22 tahun untuk tilawah anak anak itu maksimalnya umur 12 tahun kemudian untuk tilawah dewasa maksimal 40 tahun. Intinya mereka sudah berani tampil dan merupakan masyarakat Bekasi Selatan. Kualitas standar tidak masalah yang terpenting sesuai dengan aturan yang ditetapkan panitia,” urainya
Kita ingin, lanjut Zaenal, menampilkan potensi-potensi lokal. “Kita berharap memang MTQ tingkat Kota Bekasi 2018 ini juga nantinya dapat menggali dan memunculkan potensi lokal. Mengenai peserta yang bisa mewakili selain wilayahnya, misal ada SDM Bekasi Timur yang kemudian mewakili Bekasi Selatan, itu semua tergantung peraturan dari panitia. Menurut saya, sepanjang dia warga Bekasi, hal tersebut bisa dilakukan, tapi semua kembali lagi kepada panitia. Kalau kami tentu siap mengikuti dan melaksanakan aturan yang telah ditetapkan panitia,” pungkasnya.(Har).