NETWORK | Jakarta | Banten | Lampung

Pemkot Bekasi Uji Coba Angkutan Kota Berbasis Aplikasi Online

GERBANGPATRIOT.COM – Bekasi, Pemkot Bekasi tengah mengembangkan moda angkutan umum kota (angkot) berbasis aplikasi online. Angkot online bernama Tron ini tengah diuji coba.

“Uji coba, kita akan uji coba di dua zona,” kata Kadishub Kota Bekasi, Yayan, ketika dihubungi, Rabu (24/4/2019).

Angkot online ini merupakan kerja sama Pemkot Bekasi dengan perusahaan teknologi PT Teknologi Rancang Olah Nusantara (Tron). Masyarakat bisa mengunggah aplikasi tersebut pada smartphone.

Saat ini sudah ada beberapa angkot, khususnya K.11 yang beralih menggunakan aplikasi online. Penyebaran trayek angkot online ini sendiri, saat ini baru dibagi ke dalam dua zonasi.

“Sementara ini baru dua zona, zona Rawalumbu dan zona Naragong, Jatiasih nanti menyusul,” katanya.

Seperti halnya angkutan ojek dan taksi online yang saat ini sudah berkembang, angkot online ini pun diciptakan untuk memudahkan penumpang dalam mengakses angkutan umum. Angkot akan menjemput penumpang ke titik jemputan.

“Kenapa kita mengunakan angkot online, nanti rutenya bebas. Misalnya, bisa melayani penumpang dijemput di sini, selain trayek yang sudah ada, dia diberikan oleh kita untuk melayani penumpang di luar jalur itu,” katanya.

Kepala Humas Tron Andy mengatakan pihaknya terus mensosialisasikan angkot online ini kepada para sopir angkutan. Saat ini baru belasan angkot yang bermitra dengan Tron.

“Kita sosialisasi datang ke pool-pool angkot secara langsung,” kata Andy.

Para sopir yang bermitra dengan Tron dijanjikan diberikan insentif. Mereka juga tidak perlu menyetor ke pihak Tron, hanya ke pemilik armada saja.

“Mereka prosesnya sama kayak dulu, nyetornya sama ke pihak pengelola. Mereka ini nggak ada nyetor ke kita, karena kita hanya membantu mereka aja dalam sistem pemesanan ini,” ujar Andy.

Ketika ditanya soal pemasukan TRON, Andy tak menjawab rinci. Ia mengatakan para sopir akan mendapatkan insentif harian.

“Kita ada sistem insentif supaya mereka (supir) lebih giat, jumlahnya tak perlu disebut, itu memberikan semangat saja bahwa dengan Tron ini mereka lebih maju,” ujar Andy.

Tampilan fisik angkot online layaknya angkot pada umumnya. Namun, angkot online dilengkapi stiker bertuliskan TRON pada bagian depan dan belakang.

Sumber : detik.com/Mon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *