Tinawati Andra Soni Diganjar Penghargaan Kemendikdasmen atas Dedikasi Membangun PAUD

GERBANGPATRIOT.COM, Lebak – Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) memberikan apresiasi kepada para Bunda PAUD Provinsi se-Indonesia atas peran aktif mereka dalam mendukung kebijakan pemerintah memperluas layanan pendidikan anak usia dini. Salah satu penerima apresiasi tersebut adalah Bunda PAUD Provinsi Banten Tinawati Andra Soni.

Penghargaan ini diberikan atas dedikasi dan kontribusinya dalam memperkuat fondasi pendidikan anak usia dini. Tinawati menerima penghargaan sebagai salah satu penerima Apresiasi Bunda PAUD Provinsi Peduli PAUD. Penghargaan tersebut menjadi bentuk pengakuan atas kepedulian dan komitmen dalam mendukung penyelenggaraan pendidikan anak usia dini di daerah masing-masing.

Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Gogot Suharwoto menyampaikan bahwa Bunda PAUD memiliki peran strategis sebagai mitra pemerintah dalam memperkuat sinergi antara kebijakan pusat, daerah, dan masyarakat hingga ke tingkat desa. Ia menegaskan, apresiasi tersebut bukan hanya bentuk penghormatan, tetapi juga dorongan agar para Bunda PAUD terus berinovasi, menginspirasi, dan memastikan terpenuhinya hak-hak anak untuk tumbuh dan berkembang.

“Bunda PAUD adalah sosok yang hadir langsung di tengah masyarakat, menjadi penggerak dalam mendukung program prioritas Kementerian Pendidikan, khususnya dalam memperluas akses layanan PAUD berkualitas bagi semua anak Indonesia,” ujar Gogot pada Apresiasi Bunda PAUD Tingkat Nasional Tahun 2025 di The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Rabu (12/11/2025).

Sementara itu, Tinawati menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk terus memperkuat layanan PAUD di wilayah Banten. Apalagi, sebagian besar wilayah Banten merupakan daerah pedesaan.

“Alhamdulillah, kami bersyukur bisa menjadi bagian dari 19 provinsi yang mendapatkan apresiasi ini. Tentu ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan mutu layanan PAUD, terutama di desa-desa,” ujarnya.

Menurutnya, langkah yang ditempuh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencakup peningkatan kualitas pendidik, penyediaan ruang ramah anak. Serta edukasi kepada orang tua dan masyarakat tentang pentingnya pendidikan anak usia dini.

“Kami juga terus mengedukasi masyarakat agar memahami bahwa membentuk karakter anak sejak dini itu sangat penting baik di rumah maupun di satuan PAUD. Ini menjadi dasar bagi pembentukan manusia unggul di masa depan,” ungkapnya.

Tinawati menambahkan, pihaknya juga mendorong agar daerah-daerah terpencil tetap mendapat perhatian dan pendampingan dalam penyelenggaraan PAUD.

“Kami akan terus berupaya agar layanan PAUD menjangkau daerah-daerah yang belum tersentuh secara optimal. Semoga di tahun-tahun mendatang semakin banyak program yang dapat. (nr)

Sumber : Adpim