NETWORK | Jakarta | Banten | Lampung

Kota Bekasi Gelar Kegiatan Musrenbang Tahun 2018 – 2023

GERBANGPATRIOT.COM – Bekasi, 12/3 Kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Bekasi Tahun 2018-2023. Acara dibuka oleh Wali Kota Bekasi, Dr Rahmat Effendi dihadiri Wakil Walikota Bekasi Tri Adhianto, Sekretaris Daerah Reny Hendrawati, Anggota DPRD Kota Bekasi Kurniawan, Kepala Bidang Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Daerah Provinsi Jawa Barat Yuke Mauliani Septiana.

Dalam sambutannya Rahmat Effendi mengatakan, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Kota Bekasi Tahun 2018-2023 berada pada tahapan Rencana Pembangunan Jangka Panjang.

Sementara untuk memperkuat struktur perekonomian Kota Bekasi yang semakin kokoh dan kompetitif guna peningkatan kesejahteraan dan kemandirian masyarakat, Rahmat Efendi menekankan, agar ASN memiliki pola pikir yang think out of the box, memiliki pola pikir yang inovatif yang bisa membawa kemajuan dan kemandirian bagi masyarakat Kota Bekasi.

“Perkembangan Kota Bekasi sudah memasuki usia ke 22 tahun, kedepannya akan membawa dinamika pembangunan yang semakin kompleks, suatu hal yang tentunya menjadi tantangan bagi Kota Bekasi untuk berpacu menjadi lebih maju lagi dalam meningkatkan kinerja pembangunan fisik dan non fisik,” ujar Rahmat Efendi.

Mengahiri sambutannya, Rahmat Efendi berpesan kepada para birokrat agar dapat menterjemahkan kebijakan politik dari Kepala Daerah yang tertuang dalam Visi Misi Kota Bekasi dan 45 program prioritas yang nantinya akan berdampak pada terwujudnya Kota Bekasi yang Cerdas, Kreatif, Maju, Sejahtera dan Ihsan.

Terpisah,  Sekertaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Bekasi, Eka Hidayat menyampaikan, poin Kreatif saat ini menjadi tambahan satu kata yang tercantum dalam visi dan misi Pemerintah Kota Bekasi,

“Kata kreatif menjadi ikon Kota Bekasi dalam mewujudkan pembangunan yang tengah diwujudkan dan diaplikasikan dalam setiap kebijakan Pemkot Bekasi,” terangnya.

Ditambahkanya, kepemimpinan Walikota Rahmat Effendi dan Wakil Walikota Tri Ardhianto Kota Bekasi kini sedang giatnya mewujudkan pembangunan kota yang salah satunya dengan cara memaksimalkan kreatifitas yang menjadi potensi  warga dan aparaturnya.

“Kreatif bukan hanya milik anak muda atau kaum milenial saja. Kata kreatif memiliki makna pola pikir atau tindakan yang diluar kebiasaan atau think out of the box namun cerdas dan penuh inovasi,” tegasnya.

Maka kreatif, lanjut Eka, sangat diperlukan dalam setiap langkah kebijakan dan pengelolaan pemerintah di semua bidang seperti perencanaan, penyusunan kegiatan dan keuangan di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sehingga visi dan misi Kota Bekasi, Cerdas, Kreatif,  Maju, Sejahtera dan Ikhsan bisa terwujud.

“Semua bisa terwujud jika semua elemen masyarakat dan stakeholder saling peduli dan bersinergi dengan memaksimalkan semua potensi diri dan aset yang dimiliki Kota Bekasi,” tandasnya.(Advertorial).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.