Lurah Pekayon Jaya Resmikan Gapura 3D RW 06
GERBANGPATRIOT.COM – Bekasi, Lurah Pekayon Jaya Rahmat Jamhari, melakukan peresmian Gapura Kampung 3D, RW 06, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan (14/6/2019).
Turut hadir dalam kegiatan ini, Sekretaris Kelurahan Pekayon Jaya Bekasi Selatan, para Kasi dan staf Kelurahan Pekayon Jaya, RT, RW setempat dan jajaran Karang Taruna Pekayon Jaya Bekasi Selatan.
Lurah Pekayon Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Rahmat Jamhari mengatakan, peresmian gapura merupakan simbol terjalinnya hubungan baik antara Pemerintah Kota Bekasi dalam hal ini Kelurahan Bekasi Selatan dengan masyarakat.
“Diharapkan, koordinasi kedepan bisa semakin baik serta dukungan masyarakat dalam pembangunan daerah semakin meningkat,” ujarnya.
Ditambahkan Rahmat Jamhari, dirinya berharap dengan telah diresmikanya Gapura 3D RW 06, dapat melancarkan mobilisasi kendaraan masyarakat.
“Diharapkan juga dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya juga memberi keindahan lingkungan,” pungkasnya. (Advertorial)